Senin, 15 April 2013

Kunjungan ke Paroki Sawa Lunto

Puluhan orang muda se-paroki St. Barbara Sawahlunto berkumpul di Stasi Solok pada Sabtu, 6 April 2013. Kunjungan antara stasi ini merupakan kegiatan kujungan OMK pertama yang direncanakan akan diadakan setiap empat bulan. Kunjungan OMK Paroki ini diikuti oleh sekitar dari 50 peserta yang berasal dari stasi-stasi yang ada di Paroki Sawahlunto ditambah dengan stasi Batu Sangkar yang juga turut hadir dalam acara tersebut. Kegiatan berlangsung dua hari dan peserta menginap di rumah-rumah umat Stasi Solok sebagai orang tua angkat mereka. Kegitan ini adalah rekomendasi rapat DPP Sawahlunto yang menginginkan agar orang muda paroki saling bertemu dan mengenal meskipun jarak antar stasi berjauhan.  
Sesampainya di Solok, para peserta yang datang dari stasi lain diantar ke rumah orang tua angkat mereka dimana mereka akan menginap, dan kemudian kembali ke tempat kegiatan utama. Kegiatan diisi dengan pembahasan tentang perayaan ekaristi oleh Bapak P.N Turnip dan pembahasan tentang Tri Tunggal Mahakudus oleh Bapak Gonzales. Cuaca hujan yang menyebabkan tempat kegiatan berpindah tidak mengurungkan niat kaum muda tersebut dalam mendalami imannya. Tampak dalam sesi tanya jawab banyak peserta antusias bertanya dan membahas pemaparan dari kedua narasumber. Malam itu kegiatan dilanjutkan dengan malam kekakraban, setiap perwakilan stasi menampilkan karya seni yang telah disiapkan, kemudian ditutup dengan doa koronka sebelum semua peserta kembali ke rumah orang tua angkat mereka.

Pada hari terakhir (Mingggu, 7/4), kegiatan dimulai dengan jalan sehat dalam kelompok-kelompok yang sudah dibagi panitia pada Pkl. 05.30 WIB. Kemudian acara dilanjutkan dengan games yang telah disiapkan guna meningkatkan kekompakan dan ketelitian para peserta. Kegiatan ditutup dengan misa kudus yang dipimpin oleh Pastor Phillips Rusihan Sakti, Pastor Paroki Sawahlunto.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Share

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites